Selasa, 12 November 2013

Seberapa Penting Belajar Bahasa Asing

  Sejak duduk dibangku sekolah dasar kita sudah diajarkan bahasa, yaitu bahasa indonesia dan bahasa inggris. Seperti postingan sebelumnya tentang bahasa indonesia, Belajar bahasa sangat penting jika kita berkomunikasi dengan orang lain, dengan adanya bahasa komunikasi kita akan menjadi lancar. 

  Ada banyak sebab kenapa kita diharuskan belajar bahasa asing. Bahasa asing merupakan bahasa yang tidak digunakan oleh orang yang tinggal disebuah tempat tertentu. Bahasa asing sangat penting bagi siapa saja. Baik tua maupun muda, dari yang anak sekolah, orang biasa, para pekerja, pengusaha, mahasiswa, bahkan ibu rumah tanggaSehingga kita harus mempelajari bahasa tersebut, seperti bahasa inggris bahasa internasional. Ada banyak juga bahasa asing yang harus kita ketahui. Akan lebih baik jika kita mempelajari bahasa asing yang kita sukai seperti bahasa korea, jepang, jerman, perancis, dan lain sebagainya. Kita bukan hanya belajar bahasa inggris tetapi juga belajar bahasa negara lain karena sebagian besar negara tersebut lebih mengutamakan bahasa dari negaranya sendiri. Kemampuan dalam belajar bahasa asing sebenarnya tidak dibatasi latar belakang apapun. Semua orang mempunyai kemampuan dan keterbatasan masing-masing dalam mempelajari dan menguasai suatu bahasa.

   Saat ini kita diharuskan bisa dalam bahasa asing contohnya bahasa inggris, bahasa internasional. Karena jika kita tidak bisa bahasa asing sangat merugikan diri kita sendiri. Contohnya untuk melamar pekerjaan menjadi seorang PNS terdapat syarat TOEFL bahasa inggris harus tinggi. Ini membuktikan betapa pentingnya kita mempelajari bahasa asing. karena dunia luar/dunia pekerjaan persaingannya sangatlah ketat. Banyak perusahaan yang menginginkan pekerjanya lancar dalam berbahasa inggris baik lisan maupun tulisan.

   Jika kita ingin keluar negara, atau bertemu dengan orang asing tidak mungkin kita mengunakan masing-masing bahasa asal sendiri, pasti kita menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa internasional agar komunikasi kita tetap lancar. 

      Maka dari ulasan diatas menunjukan bahwa sangat penting jika kita belajar bahasa asing, mulailah belajar bahasa asing dari sekarang, walaupun hanya 1 bahasa asing yang anda kuasai. 

1 komentar:

  1. Mempelajari bahasa asing di era globalisasi memang sangat penting. Bagi Anda yang berminat untuk belajar bahasa asing, silakan kunjungi website kami http://rumahbahasauniversal.com/id/

    BalasHapus