Sumber : http://www.republika.co.id
Lemon adalah salah satu jenis
jeruk yang memiliki rasa asam kuat. Kandungan vitaminB, C, fosfor dan
karbohidrat, tidak aneh jika lemon dijadikan sebagai bahan kosmetika dan obat
kesehatan lainnya.
Jeruk Lemon ini bukan hanya
bermanfaat untuk menghilangkan jerawat tetapi juga bisa menghilangkan bintik
hitam dan flek, menghilangkan bekas jerawat, mencerahkan kulit, merawat kuku. Adapun
cara penggunaanya sebagai berikut :
- Menghilangkan Jerawat
Campurkan sari lemon dengan air
secukupnya, setelah sari lemon tersebut larut dalam air oleskan campuran lemon
dengan menggunakan kapas ke permukaan jerawat. Diamkan selama 15 menit atau
hingga benar-benar kering. Selain dioleskan air perasan lemon ini tentunya bisa
diminum. Tentunya selain membugarkan tubuh juga mencegah dan mengobati jerawat
dari dalam tubuh.
- Menghilangkan Bintik Hitam Dan Flek
Oleskan jus lemon di atas
permukaan kulit yang terdapat bintik hitam ataupun flek. Hal ini dilakukan
karena lemon memiliki zat yang mampu mencerahkan warna kulit dan mengurangi
terbentuknya flek hitam. Dengan kata lain lemon pun berfungsi sebagai cairan
pembersih dan penyegar wajah
- Menghilangkan bekas jerawat
Gosokan daging buah lemon secara
perlahan ke bagian bekas jerawat kemudian biarkan selama 10 menit. Lakukan
secara rutin maka kulit wajah akan
terlihat segar tanpa luka bekas jerawat.
- Mencerahkan kulit
Untuk mencerahkan kulit bisa
dilakukan dengan membasuhkan air campuran lemon ke wajah. Campur perasan lemon
dengan air sama seperti cara diatas, lalu diamkan selama 25 menit. Dan lakukan
secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Untuk menghilangkan bekas
luka iritasi kulit, hanya perlu menambahkan sedikit madu.
- Merawat kuku
Tuangkan air perasan lemon
kedalam semua mangkuk. Kemudian masukan jari-jari ke dalamnya selama 15 menit.
Setelah merasa cukup, cucilah sampai bersih hingga jari sonik tidak berasa asam
Adapun cara lain yaitu :
Belah jeruk lemon. Lalu siapkan
air panas yang di taro di baskom. Siapkan handuk. Caranya pertama, oleskan
jeruk lemon kebagian muka secara rata, lalu diamkan muka ke arah baskom yang
sudah di sediakan air panas tadi tutup bagian kepala dengan handuk untuk uap
air panas tersebut biarkan sampai uapnya menghilang, jika terasa bosan sambil
mendengarkan music. Setelah selesai diamkan selama 45 menit baru dibilas dengan
air. Kulit wajah akan terasa sangat segar.
Referensi : http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/13/02/04/mho8uf-lemon-obat-jerawat-yang-ampuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar