Selasa, 10 Desember 2013

Langkah Jokowi Dalam Menanggulangi Banjir Jakarta


     Setiap tahunnya Jakarta tidak lepas dengan kata “Banjir”. Ini sangat memperhatinkan sekali. Banjir yang terjadi dijakarta disebabkan karna warga Jakarta yang masih saja membuang sampah disungai. Jangan heran jika Jakarta setiap tahunnya mengalami banjir. Sering kali kita melihat disepanjang jalan sungai penuh dengan sampah. Bagaimana Jakarta tidak banjir. Jika masyarakatnya masih kurang sadar akan hal ini.

     Saat ini jokowi sedang mencari cara jalan keluar agar Jakarta bebas dari banjir. Apalagi sekarang ini sudah masuk ke musim hujan, yang setiap tahunnya Jakarta mengalami banjir. Ada 6 langkah ala Jokowi dalam menanggulangi banjir, yaitu :
  1. Mempercepat normalisasi Sunga Ciliwung, Kali Pesanggrahan, Kali Angke, dan Kali Sunter. Lebar sungai yang saat ini hanya 15 meter akan diperlebar menjadi 50 meter hingga 60 meter.
  2. Membuat sodetan air dari Jl. Otto Iskandar Dinata, Jakarta Timur menuju Banjir Kanal Timur (BKT).
  3. Pembuatan waduk-waduk besar seperti di Ciawi dan Cimanggis.
  4. Pembuatan sumur resapan. Duapuluh ribu sumur resapan dengan lebar 1 meter rencananya akan dibuat. Sumur resapan itu akan mampu menyerap air dengan cepat dalam waktu 4 jam.
  5. Pembuatan terowongan multi guna. “Terowongan itu kalau musim hujan akan menjadi pembuangan air dan kalau musim kemarau akan menjadi jalan raya atau tol,” ungkapnya.
  6. Pendayagunaan pompa-pompa air seperti di Angke, Pluit, Ancol, dan Marina.

     Banjir disebabkan bukan hanya dari warga yang membuang sampah disungai bisa jadi dari tanah-tanah yang sudah dibeli oleh pengembang menjadi perumahan. Jokowi berkata bahwa “Sekarang kondisinya kita balik, Kita yang akan membeli tanah Mereka untuk Kita jadikan ruang hijau dan waduk”.  Jokowi pun juga akan melakukan audit gedung dan ijin bangunan. Ini dilakukan terkait adanya banjir yang masuk ke ruang parkir yang berada di basement yang menyebabkan adanya korban .



    Untuk itu kita sebagai warga Jakarta, juga harus membantu pak jokowi untuk menanggulangi banjir dengan cara membuang sampah pada tempatnya dan jangan lagi membuang sampah disungai. Semoga ulasan saya diatas bermanfaat dan semoga Jakarta terbebas dari banjir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar